Beranda / Berita dan Highlights / Berita
26 Juni 2020
Bertempat di kantor PPA lantai 11 pada Jumat, 26 Juni 2020 telah dilaksanakan penandatanganan Addendum V Perubahan Secara Menyeluruh Perjanjian Pinjaman kepada PT National Utility Helicopters. Penandatanganan perjanjian dilakukan antara Direktur Investasi PPA Bapak Nasrizal Nazir dengan Direktur PT National Utility Helicopter Ibu Karina Kasih. PPA memberikan tambahan plafon fasilitas pinjaman sebesar Rp24 miliar dengan jangka waktu sampai dengan 31 Desember 2020. Tujuan penggunaan dana yaitu sebagai tambahan modal kerja untuk pembiayaan sewa helikopter guna memenuhi kontrak kerjasama dengan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).
Gedung Menara Mandiri II
Jl. Jend. Sudirman, 7-9 Floor, Kav. 54-55
Jakarta – 12190, Indonesia
+6221 5798 2222
+6221 5798 2233
©2021 PT Perusahaan Pengelola Aset. All Right Reserved.