Berita dan Sorotan
Berita dan Sorotan

Beranda / Berita dan Sorotan / Berita

Townhall PPA Morning Coffee
February 27, 2024
PPA kembali menggelar Town Hall Meeting bertajuk “PPA Morning Coffee” pada 27 Februari 2024 sebagai forum komunikasi antara Direksi dan seluruh insan PPA untuk menyelaraskan tujuan serta membangun kolaborasi dalam mencapai target Perusahaan, sekaligus membuka rangkaian perayaan 20 tahun PPA. Acara diawali dengan pembukaan oleh Komisaris PPA, Marwanto Harjowiryono, diikuti diskusi antara Direksi dan karyawan serta sesi tanya jawab oleh perwakilan insan PPA, sebelum ditutup dengan pemotongan tumpeng sebagai simbol perayaan ulang tahun PPA ke-20 di tahun 2024.